MAGELANG - Pelatih PPSM Kartika Nusantara (KN), Danurwindo, akan memperbaiki kerjasama dan juga penyelesaian akhir timnya. Hal itu didasarkan hasil evaluasinya usai laga persahabatan dengan klub level 1 IPL Persiba Bantul di Stadion Madya Kota Magelang Kamis (29/12) kemarin.
"Kerjasama anak-anak masih perlu diperbaiki. Mereka masih sering melakukan kesalahan mendasar, seperti salah oper dan koordinasi. Selain itu, penyelesaian akhir juga masih perlu diperbaiki,” kata Danur, Jumat (30/12).
Meski demikian, kata mantan pelatih Timnas dan sejumlah klub besar di tanah air itu, pihaknya dapat memakluminya. Hanya saja, hal itu tidak boleh terlalu lama dibiarkan. "Anak-anak masih muda dengan rata-rata usia baru 20 tahun. Di sisi lain, mereka juga minim jam terbang. Bahkan, mayoritas di tim ini, belum pernah terjun dalam kompetisi sepakbola profesional. Tak heran, banyak yang demam panggung saat dilihat ribuan penonton,” ungkapnya.
Karena itu, pihaknya masih terus mencari tambahan satu pemain asing diposisi tengah yang dapat diandalkan selain sebagai play maker sekaligus yang bisa mengangkat tim. "Kalau satu pemain itu kami dapatkan, saya yakin tim ini akan dapat berbicara banyak di kompetisi tahun ini,” terangnya.
Ditambahkan Doni Mirza, Wakil Manajer PPSM KN, sejauh ini, pengatur serangan belum dimiliki timnya. "Saat melawan Bantul kemarin, terlihat sekali kami kalah di lini tengah. Untuk itu, kami akan cari terus. Semoga saja sebelum dua laga kandang melawan Persikab Kabupaten Bandung 7 Januari dan Persis Solo 14 Januari mendatang, kami sudah dapatkan,” imbuhnya.
|